BANDUNG
Polrestabes Bandung di bulan suci Ramadhan 1445 H, melalui Kompol Idha SH., beserta anggota Propam melakukan kegiatan berbagi takjil didepan Mapolresta Bandung. Sasaran pembagian ditujukan kepada pengguna jalan, baik kendaraan roda dua maupun roda empat, kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari yang lalu Kamis, 28/3/2024.
"Kegiatan berbagi takjil, selain merupakan bentuk kebersamaan melindungi dan mengayomi kepada masyarakat juga sebagai langkah awal berbuat kebaikan di bulan suci. " Kata Kompol Ida usai kegiatan.
Dalam kegiatan tersebut, lanjut Ida pelaksanaannya melibatkan anggota Propam yang turut membantu melakukan pembagian takjil. Acara tersebut, menurutnya selain memberikan hidangan jelang buka puasa juga ada aspek lain yang tidak kalah pentingnya yaitu menanamkan rasa kedekatan kepolisian dengan masyarakat.
"Dan juga untuk menumbuhkan ikatan emosional lewat berbuat kebaikan. Dan, tentunya tidak terlepas dari tugas serta fungsi Abdi Polri dalam memberikan pesan arahan - arahan kepada penerima takjil, " tuturnya.
Pada kesempatan tersebut, ucap Ida, pada praktiknya tidak keluar tupoksi Polri dengan terus memberikan arahan baik kepada pengguna roda dua dan roda empat agar selalu berhati - hati menggunakan kendaraan," juga lebih penting diutamakan mematuhi aturan berlalu lintas. Karena keselamatan milik keluarga, yang pada intinya keluarga kita menunggu kepulangan kita selamat. "Pesannya.
Dengan begitu, Ida menghimbau serta mengajak khususnya di bulan penuh berkah ini, untuk bersama - sama melakukan disiplin berlalulintas dengan menjalankannya dengan baik demi menjaga keselamatan dalam melakukan perjalanan. Karena, ketika pulang, keluarga menanti kedatangan dalam keadaan selamat. " Oleh karena itu, taatilah aturan - aturan lalu lintas, jangan sampai terburu - buru yang dapat mengakibatkan terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan," pesannya.
Kompol ida berharap, dengan kegiatan pembagian takjil di bulan Suci Ramadhan 1445 H tersebut dampaknya dapat menjadi keberkahan bagi masyarakat yang menerimanya juga umumnya untuk seluruh bangsa dan rakyat Indonesia.
"Itu merupakan doa dan harapan bagi kita semua, yakni Indonesia kedepannya lebih maju dan sejahtera, dimana dengan diawali doa bersama kita semua di momen bulan suci ini tentunya akan dikabulkan," tutupnya. (Tazeri)
Editor Toni Mardiana.